Ada tiga macam manusia menempuh medan pertempuran, satu macam martabat pertama ialah orang yang berilmu pengetahuan tetapi tidak berusaha dan bekerja. Orang ini Laksana prajurit yang tampil ke medan perang tapi tidak mempunyai keberanian.
Martabat kedua ialah orang yang bekerja dan berusaha tetapi tidak berilmu pengetahuan. orang ini Laksana Seorang Prajurit yang gagah perkasa tampil ke medan perang tetapi tidak bersenjata. Orang yang gagah perkasa tetapi tidak bersenjata, masih lebih baik daripada orang yang tidak berani seperti yang pertama tadi.
Martabat yang ketiga ialah orang yang berpengetahuan dan bekerja. Mereka adalah prajurit yang gagah perkasa. tampil ke medan perang dengan senjata lengkap. Inilah martabat yang setinggi-tingginya, ya ilmu ya amal.
Ada orang yang punya ilmu tapi tidak mau beramal, ada orang yang beramal saja tapi ilmunya kurang. Dari dua orang ini masih mending yang beramal saja ilmunya kurang. Nanti dia lama-lama bisa nambah elmu dibandingkan orang yang ilmunya banyak tapi tidak mau beramal. Secara kuantitas kualitas masih lebih baik yang kedua. Tapi yang paling baik harusnya ya elmu nya dalam amalnya juga luas. Gampang-gampang hanya itu
SUMBER KAJIAN Ngaji Filsafat Dan Aqidah Islam :
YouTube MJS Channel | Masjid Jendral Sudirman Yogyakarta | Bersama Dr. Fahruddin Faiz | Website : http://mjscolombo.com/